PALEMBANG

12 Pejabat Baru Dilantik, Ini Pesan Moralnya

MataPublik.co, PALEMBANG – Wali Kota Palembang, H Harnojoyo melantik sembilan pejabat di tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Empat pejabat sebelumnya menduduki posisi camat. Beberapa di antaranya, GA Putra Jaya Sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), sebelumnya Camat Sukarami.

Agus Rizal sebagai Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) sebelumnya Camat Ilir Timur I. Novran Hansyah Kurniawan sebagai Kepala Dinas Perindustrian, sebelumnya Camat Seberang Ulu I. Zanariah sebagai Kepala Dinas Kebudayaan sebelumnya Camat Plaju. Harnojoyo mengatakan, dilantiknya 12 pejabat di antaranya sembilan jabatan yang diikutkan lelang jabatan diharapkan bekerja dengan inovasi.

Dia menegaskan, agar para pejabatyang dilantik memiliki kontrak kerja selama tiga bulan ke depan. “Kita beri waktu tiga bulan untuk dilihat kinerjanya. Jika tidak sesuai kinerjanya maka akan kita evaluasi,” ujarnya usai melantik 12 pejabat di Lingkungan Pemkot Palembang, Senin (16/9) di Ruang Parameswara.

Lihat Juga  Alasan Sakit, ASN Mangkir dari Pemeriksaan Kejari Banyuasin

Dia mengatakan, pejabat yang mengisi jabatan kepala OPD diharapkan bekerja dengan baik. Beberapa posisi kepala OPD yang menjadi sorotan kinerjanya, seperti Dishub harus bisa mengatasi kemacetan lalu lintas.

Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman fokus lampu jalan dan taman. “Termasuk Dinas Catatan Sipil, pelayanan yang langsung berhadapan dengan warga. Pelayanan KTP, KK dan lainnya ini agar terlayani dengan baik,” katanya.

Sementara itu, jabatan Sekretaris Dewan (Sekwan) saat ini masih kosong dan diisi oleh Pelaksana Tugas (Plt), sebab dipilihnya Sekwan harus ada rekomendasi. Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Palembang GA Putra Jaya, setelah diberikan amanah tersebut ia mengaku akan menegakkan aturan Peraturan Daerah maupun Peraturan Walikota.

Lihat Juga  Kepala BNNP Sumsel Sambangi Sekretariat PWI Sumsel

Hal tersebut akan dilakukan dalam 100 hari kerja ke depan dan pihaknya akan koordinasi dengan OPD lain dalam penegakan Perda. “Termasuk Perda membuang sampah sembarangan, ini akan kita tegakkan. Kemudian Perda parkir, kita akan koordinasi dengan instansi terkait,” kata G A Putra Jaya.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Palembang, Dewi Isnaini, mengatakan, ia siap menjalankan apa yang diamanahkan.

Ia akan melihat kondisi Capil saat ini termasuk secara teknis pencetakan KTP yang selama ini sering dikeluhkan warga. “Kita akan datang langsung ke rumah sakit dan klinik untuk pembuatan Akta dan KTP, karena ini biasanya warga terkendala berobat karena tidak punya KTP dan pembuatan Akte langsung bagi yang melahirkan,” kata Dewi. (imn)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker