350 Pemuka Agama di Palembang Divaksinasi Covid-19
PALEMBANG – Sebanyak 350 pemuka agama di Kota Palembang mengikuti vaksinasi Covid-19, Senin (22/3/2021). Vaksinasi yang dipusatkan di Ballroom YAP, Palembang, ini berlangsung selama dua hari, mulai hari ini dan besok.
Seketaris Daerah Kota Palembang, Ratu Dewa, yang memantau langsung vaksinasi untuk pemuka agama, ini menyambut positif dan mengapresiasi. “Ini sebuah sinergi, kerja sama yang baik dengan pemerintah kota. Saya juga inginkan Dinkes aktif dan proaktif mensosialisasikan vaksin ini. Hari ini target 350 untuk pemuka agama. Sisanya besok kalau hari ini tak selesai,” ujar Dewa.
Dia juga mengimbau seluruh ketua RT dan ketua RW memotivasi dan mendorong masyarakat untuk divaksin. “Jangan takut divaksin. Karena vaksin ini aman, sehat dan halal,” kata Dewa.
Ia menyebutkan, prioritas vaksin tahap kedua ini untuk lansia, pekerja pelayanan publik, dan pada akhir Maret hingga awal April untuk masyarakat umum. “Tetapi jangan lupa daftar dan bawa KTP karena tercantum NIK secara online,” Dewa menyebutkan.
Dikatakannya, untuk sasaran vaksinasi dosis 1 pelayanan publik sudah 75 persen dan lansia masih sedikit. “Makanya kita mengajak Dinkes, melalui puskesmas, juga camat, RT, RW untuk mensosialisasikan ini kepada masyarakat. Sejak awal Maret ini sudah kita laksanakan,” ungkapnya.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang, dr Fauziah menambahkan, vaksinasi untuk lansia perlu dukungan dari semua pihak. “Kita juga perlu kerja sama yang baik. Kita minta data dari RT, RW untuk sosialisasi ini dan kita juga akan siapkan mobil untuk bawa lansia ini ke Puskesmas,” ujar Fauziah.
Ia mengatakan tak ada kendala untuk vaksinasi tahap dua ini. “Target kita secepatnya tuntas,” ujarnya. (mnn)