ENTERTAINMENT

Aam Priadi Content Creator, Seorang ASN Sekaligus Pengusaha Sukses Asal Pontianak

PONTIANAK – Aam Priadi atau yang lebih dikenal Aam adalah seorang content creator asal Kalimantan Barat yang lahir di sambas dan kini menetap di pontianak. ia cukup dikenal dengan konten video Seputar Program Pemerintah seperti Program Kartu Prakerja, Program Bantuan Sosial, Program Penerimaan ASN serta Informasi seputar Lowongan Kerja.

Aam aktif membuat konten-konten bergenre edukasi di media sosial Instagram, TikTok dan YouTube dan telah menerbitkan 2 buah buku berjudul “Mahasiwa Multitalent” dan “Pacaran Sama Skripsi Aja”

Lihat Juga  Edi Purwanto: Fotografer Wedding yang Menggabungkan Kreativitas dan Passion dalam Travelling

Di akun Instagram-nya, Aam menyajikan konten Program Kartu Prakerjan Bansos, dan Penerimaan ASN dan Kini akun Instagram miliknya yang ia beri nama @catatanguru.id telah memiliki 19,8k pengikut, akun tiktok @catatanguru_id dan Youtube Catatan Guru yang telah memiliki subscriber sebanyak 247K.
Aam memulai karier nya di dunia content creator di mulai sejak tahun 2020 saat masa pandemi. “Pada tahun 2020 Maret pas pandemi saya awalnya buat konten belajar secara otodidak karena WFH”. Ujar Aam dalam keterangan tertulis. Jumat (12/7/2024).

Lihat Juga  Perjalanan Inspiratif Yani Margaretha: Dari Mahasiswa hingga Content Creator Sukses

Selain menjadi seorang content creator ia juga berprofesi sebagai ASN dan Pengusaha.
Di tahun 2023 Aam berhasil mendirikan kelasIDE.com
kelasIDE.com merupakan Flatform Penyedia Kelas ONLINE CPNS, PPPK, peningkatan kewirausahaan, dll.

Kini Aam menjadi CEO kelasIDE.com dan ia juga memiliki usaha di bidang kos kosan yang ia beri nama My Kost Pontianak.
Pesan Aam buat teman-teman yang takut untuk memulai, ”Satu Kebaikan akan Menghasilkan Kebaikan yang lain,” Tutupnya.

Penulis : Rohmat Yusuf

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker