Fitrianti Kukuhkan Kepala Mabiran dan Kwarran Palembang

MataPublik.co, PALEMBANG – Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Palembang, Fitrianti Agustinda, mengukuhkan Kepala Mabiran (Ka Mabiran) sekaligus melantik pengurus Kwartir Ranting (Kwarran) se-kota Palembang, di Gedung Bumi Perkemahan Candika, Rabu (17/7/2019).
Dalam pengukuhan tersebut, Fitri meminta agar seluruh pengurus Ka Mabiran dan Kwarran pramuka dapat menjalan amanah dan tanggung jawabnya dalam memajukan dunia pendidikan pramuka, serta dapat menjalankan tugasnya dengan baik. “Tentu harapan saya memohon bantuan dan dukungan kepada Ka Mabiran dan Kwarran supaya bisa membesarkan pramuka dan bisa hidup kembali, semarak lagi seperti dulu,” kata Fitrianti, yang juga Wakil Wali Kota Palembang.
Fitrianti juga meminta masukan dan dukungan Kwartir Daerah (Kwarda) Sumsel untuk meningkatkan prestasi pramuka kota Palembang. “Ya prestasi pramuka Palembang memang tidak terlalu terlihat, akan tetapi kita juga mohon masukan dan dukungan kepada Kwarda sehingga nantinya ke depan pramuka Palembang dapat mempunyai prestasi yang membanggakan. Dan ini terlihat dari kedisplinan para adik-adik dan kakak-kakak pramuka,” tuturnya.
Diakuinya, telah banyak kegiatan yang diagendakannya bersama pengurus Kwarcab Kota Palembang untuk menggerakkan anggota pramuka dari tingkat pelajar hingga pembina. “Nanti Bumi Perkemahan Candika ini kita renovasi, kita lengkapi infrastrukturnya agar bisa dimanfaatkan untuk kegiatan pramuka yang telah kita jadwalkan,” ujar Fitrianti.
Pelantikan ini juga, lanjutnya, diharapkan dapat lebih menghidupkan aktivitas pramuka di tiap kecamatan hingga kelurahan. “Kita juga telah susun agenda untuk tiap kecamatan. Kita inginkan kegiatan yang interaktif, nyaman dan aman,” tutupnya. (imn)