Ganda Putra Perkasa Dominasi Semifinal China Terbuka

MataPublik.co, Changzhou – Ganda putra Indonesia mencatat hasil mengesankan dalam perempat final turnamen bulu tangkis Victor Cina Terbuka 2019 di Changzhou. Dalam pertandingan malam ini (20/9), tiga pasangan ganda putra mampu menembus ke semifinal.
Tiga ganda putra yang menembus final adalah unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamulyo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (unggulan ke-2), dan Fajar Alfian/Mohammad Rian Ardianto (unggulan ke-7). Mereka akan mengeroyok ganda raksasa tuan rumah, Li Jun Hui/Liu Yu Chen (unggulan ke-3).
Fajar/Rian membuat kejutan. Keduanya menumbangkan unggulan ke-4 dari Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda. Dalam laga sengit, Fajar/Rian menang dengan 23-21 dan 22-10. Di semifinal Fajar/Rian akan bertemu seniornya, Marcus/Kevin.
Saat perempat final, Marcus/Kevin tak banyak menemui hambatan. The Minions menggulung ganda Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, dengan 21-15 dan 21-17.
Kemenangan mudah juga diraih Ahsan/Hendra. Pasangan berjuluk the Daddies ini menyisihkan unggulan ke-5, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang), dengan 21-15 dan 21-16. Di semifinal, Ahsan/Hendra akan bertemu Si Bongsor, Li/Liu.
Hasil berbeda didapat ganda putri. Meski memberikan perlawanan luar biasa, unggulan ke-5, Greysia Polii/Apriani Rahayu, tak mampu melewati unggulan ke-2, Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi (Jepang). Greysia/Apriani menyerah dengan 19-21, 21-19, dan 16-21.
Dengan hasil ini, Indonesia menempatkan empat wakil di semifinal. Satu lagi adalah tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang akan menghadapi Anders Antonsen dari Denmark. (AS)