SUMSEL

Gubernur Sematkan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada Abdi Negara

MataPublik.co, PALEMBANG – Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru menyematkan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden Republik Indonesia untuk Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel bertempat di Griya Agung Palembang, Kamis (15/8/2019).

Satyalancana Karya Satya adalah sebuah tanda penghargaan yang diberikan kepada pegawai negeri sipil yang telah berbakti selama 10 atau 20 atau 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetian dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya.

Penyematan Tanda Kehormatan ini dilakukan dalam rangka HUT RI Ke-74 Tahun 2019 dan ditandai dengan penyematan secara simbolis kepada Sekda H. Nasrun Umar sebagai penerima Lencana Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya masa pengabdian 30 tahun.

Lihat Juga  Gubernur Sumsel Dinilai Tak Serius dalam Penanganan Covid-19

Herman Deru mengatakan lencana ini terbagi menjadi tiga yaitu bagi yang mengabdi 10 tahun akan mendapat lancana perunggu. Bagi yang mengabdi 20 tahun mendapat lancana perak dan pengabdian 30 tahun mendapatkan lancana emas.

“Masing-masing lencana memiliki makna dan filosifi tersendiri. Penghargaan oleh negara diberikan bukan tanpa arti. Seorang PNS harus diingatkan kembali tentang profesinya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” kata Herman Deru

Oleh karena itu, Herman Deru berpesan agar para PNS harus berpikir dengan logis terkait dengan apa yang telah diperbuat,  sedang diperbuat dan akan diperbuat terutama terkait dengan pekerjaannya sebagai abdi negara dan masyarakat.

Lihat Juga  Siap-Siap! Pemerintah Bakal Rekrut 100 Ribu CPNS

Penghargaan ini diberikan kepada sebanyak 392 orang dengan masa pengabdian 10, 20 dan 30 tahun yang mengabdi di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel, yaitu 76 orang yang telah mengabdi 30 tahun, 98 orang yang telah mengabdi 20 tahun, dan 218 orang yang telah mengabdi 10 tahun. Turut hadir Para Staf Ahli, Para Asisten, dan Para Kepala OPD di lingkungan Prov. Sumsel. (imn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker