PALEMBANG

Hormati Para Pejuang, Fitrianti Ziarah ke Makam Pahlawan

PALEMBANG – Sebagai bentuk rasa hormat juga menunjukkan kecintaan para pejuang yang telah merebut Kemerdekaan Republik Indonesia, Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda ziarah ke makam para pahlawan di Jalan Pahlawan, Jumat (14/8/2020) dalam rangka HUT Pramuka.

“Hari ini saya menabur bunga, mengirimkan doa kepada para pejuang yang telah merebut Kemerdekaan RI. Ini merupakan bentuk rasa syukur, terima kasih kita terhadap para pahlawan yang rela berkorban untuk memperjuangkan kemerdekaan Negara,” ujar Fitri.

Lihat Juga  Inilah Pusat Studi Kebijakan Publik dan Politik Sumatera Selatan 

Dia juga menegaskan, ziarah ini juga masih rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 59 Pramuka. “Kita juga upacara sebelumnya sebagai tanda rasa kecintaan serta hormat terhadap para pahlawan yang telah mendahului kita,” katanya.

Fitri berharap, dapat menanamkan jiwa nasionalisme terhadap kader pramuka. Ke depan Pramuka dapat menjadi wadah kesatuan dan persatuan bangsa. Terlebih kata dia, Negara Indonesia saat ini sedang mengalami musibah besar. “Terutama di Kota Palembang, masa pandemic ini diharapkan kita mampu melawan wabah Covid-19. Saling membantu untuk sesame serta mempererat tali silaturahmi,” katanya.

Lihat Juga  Wawako Fitrianti Imbau Provider Awasi Utilitas

Dia juga berharap, agar Pramuka dapat berkontribusi untuk pemerintah dan dapat dirasakan oleh masyarakat seperti bakt sosial, donor darah apalagi dimasa pandemi ini. (min)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker