POLITIK

Ini Pesan Herman Deru Saat Melantik Bupati Lahat, Cik Ujang serta Wakil Bupati, Haryanto

MataPublik.co, PALEMBANG –  Bupati dan Wakil Bupati Lahat Periode 2018-2023 diambil sumpah jabatan dan dilantik di Griya Agung, Minggu (9/12/2018). Saat pelantikan terlihat berbeda dari pelantikan pejabat lainnya.

Pasalnya di pelantikan ini sebelum dimulai didahului dengan kirab pelantikan yang diadakan di halaman Griya Agung. Gubernur Sumsel, Herman Deru bersama Wakil Gubernur Sumsel, Mawardi Yahya dan juga Bupati Lahat, Cik Ujang serta Wakil Bupati Lahat, Haryanto juga turut merapat dalam barisan dan mengikuti kirab dari halaman Griya Agung menuju ke tempat pelantikan yang ada di aula Griya Agung.

Lihat Juga  Herman Deru – Mawardi Yah Bakal Dilantik 1 Oktober di Istana Negara oleh Presiden

Sesaimpainya di Aula Griya Agung dilakukan proses pelantikan yang dilakukan langsung oleh Gubernur Sumsel, Herman Deru. “Lahat harus maju dibawah kepemimpinan Cik Ujang dan Haryanto,” ujar HD saat memberikan kata sambutan.

Lebih lanjut ia mengatakan, setelah ini tidak bicara lagi sapa menang dan kalah, sapa yang mendukung dan tidak mendukung. Maka ketika terpilih harus bisa memajukan Lahat.

Lihat Juga  Jadi Perhatian Jangan Sampai Akademisi Terpapar Radikalisme

“Saya tahu karakter orang Lahat super keras, tapi orang Lahat dikenal dengan konsekuen. Belum pernah ada sejarah orang Lahat tidak konsisten,” katanya.

Menurut HD Cik Ujang termasuk orang yang merakyat yang disukai banyak masyarakat. (iuy)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker