Kampus B UIN Raden Fatah Resmi Dibangun

MataPublik.co, PALEMBANG – Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menggelar acara peletakkan batu pertama pembangunan kampus B UIN Raden Fatah yang berada di kawasan Jakabaring Palembang sekaligus pelepasan benih ikan yang akan dijadikan kolam ikan Kampus B UIN Raden Fatah.
Peletakkan batu pertama, kampus B UIN Raden Fatah Palembang tersebut diresmikan oleh Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin, dan dihadiri oleh Gubernur Sumsel, Rektor beserta staf dan jajaran civitas akademika UIN Raden Fatah Palembang, Rabu, (31/10/18).
Dalam sambutannya, Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof Dr HM Sirozi Ph.D menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak dan tokoh-tokoh yang terlibat langsung maupun tidak langsung dalam pembangunan kampus B UIN Raden Fatah Palembang.
“Saya juga sangat mengapresiasi kemurahan hati Gubernur Sumsel yang telah menghibahkan lahan seluas 35 hektare. Semoga pembangunan kampus B UIN Raden Fatah ini bisa dioptimalkan secara keseluruhan dan dapat rampung tepat waktu, dan juga kita doakan semoga ini menjadi amal Jariyah bagi Gubernur Sumsel dan seluruh staf jajarannya,” katanya.
Ia juga menjelaskan jika lahan yang akan dibangun pada saat ini seluas 10H, dan rencananya kampus B UIN Raden Fatah Palembang ini akan dibangun 9 gedung.
“Mudah-mudahan bulan April atau Mei tahun 2020 nanti, pembangunannya selesai dan siap digunakan oleh seluruh mahasiswa UIN. Karena di kampus A yang berada di Jl. Sudirman, itu sudah padat. Makanya kita bangun gedung B untuk memenuhi semua kebutuhan mahasiswa,” lanjutnya.
Senada dengan hal tersebut, Gubernur Sumsel, H. Herman Deru mengatakan jika UIN Raden Fatah Palembang merupakan salah satu Perguruan Tinggi di Sumsel yang sangat diminati oleh masyarakat.
“Maka itu saya berpesan kepada kontraktor, agar memperhatikan dan memikirkan mutu kualitas dari bangunan tersebut. Jangan sampai apa yang menjadi kebanggaan masyarakat Sumsel ini hancur karena kualitas yang tidak teruji,” pesannya.
Rencananya, PT Nindya Karya yang merupakan pelaksana dari pembangunan kampus B UIN Raden Fatah Palembang, akan berusaha bekerja secara optimal dan mentargetkan pembangunan rampung dalam 14 bulan, yang direncanakan akan memakan waktu 16 bulan.
“Kami juga memohon doa dari semua pihak untuk kelancaran dan kesuksesan pembangunan kampus B ini, juga nanti sembilan gedung ini terdiri dari lima lantai,” tutupnya. (iuy)
Reporter : Siti Umnah