Kembangkan Produk Jamkrida Sumsel, Wagub Studi Banding ke Bali
MataPublik.co, DENPASAR – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) bersama PT Penjamin Kredit Daerah (Jamkrida) Provinsi Sumsel melakukan studi banding ke kantor PT Jamkrida Bali Mandara, di Kantor Jamkrida Bali Mandara, Jl. Surapati No. 8 Dangin Puri Kota Denpasar Jumat (12/7). Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi pengalaman sebagai perusahaan penjamin kredit daerah dan upaya pengembangan produk inovatif perusahaan.
Wakil Gubernur Sumsel H. Mawardi Yahya mengatakan, Pemprov Sumsel sengaja memilih Jamkrida Bali Mandara (JBM) untuk berdiskusi sekaligus melihat program-program yang ada di JBM, terlebih JBM dianggap telah teruji dan profesional di dalam manajemen pengelolaannya maupun kinerja perusahaan.
“Saya secara pribadi maupun atas nama Pemprov Sumsel mengucapkan terimakasih atas penerimaan perusahaan JBM, banyak hal yang dipelajari dari sini yang akan dibawa kembali ke Provinsi Sumsel guna mengembangkan manajemen pengelolaan maupun kinerja perusahaan Jamkrida Provinsi Sumsel. ”Kami terus bersinergi dengan BUMD dan instansi pemerintah untuk mengembangkan bisnis perusahaan Jamkrida Sumsel,” ungkapnya
Menurutnya, Jamkrida merupakan suatu penjaminan yang akan membantu masyarakat di setiap daerah, Ia melihat di Jamkrida Provinsi Bali benar-benar sudah mulai berjalan sesuai dengan tujuan lahirnya Undang- undang tersebut.
“Sekarang di Bali sudah diterima manfaatnya oleh masyarakat untuk menggerakkan ekonomi kecil maupun menengah di Provinsi Bali. Maka sebab itu kita harapkan di Provinsi Sumsel juga belajar di Bali ini agar nantinya benar-benar dirasakan oleh seluruh masyarakat Provinsi Sumsel,” tuturnya
Dikatakan Mawardi, Banyak hal yang akan dibenahi oleh Jamkrida Provinsi Sumsel mengingat peran pemegang saham yang dalam hal ini Pemprov Sumsel sangat menentukan dalam mengambil kebijakan. Jamkrida Provinsi Sumsel mengajak Jamkrida lain untuk mempunyi ikatan visi dan misi yang sama di dalam membangun daerah nya masing-masing. Jamkrida Bali sudah menjadi kebanggaan bagi umkm didalam memenuhi permodalnya tujuan kami adalah sharing, tukar pikrian kelemahan dan kelebihan,” ujarnyam
Sementara Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi Bali Ir. I. Nengah Laba M.Si mengucapkan selamat datang kepada Pemprov Sumsel. Dia menuturkan JBM telah didirikan sejak 2010 lalu lewat Peraturan Daerah.
JBM miliki tenaga sumber daya manusia yang profesional, kami informasikan saham Jamkrida 92% milik provinsi dan 8% milik kabupaten/kota. Sebanyak 326.000 UMKM yang merasakan nikmatnya adanya Jamkrida Bali Mandara,” tambahnya. (imn)