Lolos Babak 16 Besar, Tim Voli Pantai Optimis Masuk Final
MataPublik.co, PALEMBANG – Sikap optimisme dan percaya diri ditunjukkan tim voli pantai putra Indonesia. Seusai pengundian babak 16 besar digelar, Kamis (23/08/2018).
“Dari awal kita semua sudah siap, siapapun lawan yang akan dihadapi kita harus yakin bisa memenangkan pertandingan,” ujar Candra Rachmawan.
Dari hasil pengundian tersebut, dibabak 16 besar pasangan Candra-Ashfiya akan berhadapan pasangan Thailand Jongklang-Khaolumtarn. Sedangkan pasangan Indonesia lainnya Danang-Gilang bertemu pasangan Kazhastan Samba-Yakovlev.
Sedangkan tim voli putri Indonesia, dibabak 16 besar pasangan Desi-Yokebed akan berhadapan pasangan China Taipei Yahsuan-Tzuyi. Dan pasangan tim putri lainnya Dhita-Putu melawan pasangan China Taipei lainnya Naihan-Pihsin.
Berikut hasi lengkap pengundian Babak 16 Besar Tim Voli Pantai Putra:
1. Indonesia (Candra-Ashfiya) vs Thailand (Jongklang-Khaolumtarn)
2. Jepang (Hasegawa-Shimizu) vs China (Jiaxin-aboduhalikejiang)
3. Indonesia (Danang-Gilang) vs Kazakhstan (Bogatu-Yakovlev)
4. Palestina (Alarqan-Alqishawi) vs Oman (AlHashmi-AlJalbubi)
5. China (Peng Gao-Yang Li) vs Oman (AlHousni-AlShereiqi)
6. Thailand (Inkiew-Padsawud) vs Iran (Mirzaali-Raoufi)
7. Iran (Valiki-Salemiin) vs Jepang (Ageba-Shiratori)
8. Kazakhstan (Babichev-Kuleshov) vs Qatar (Janko-Samba)
Selanjutnya babak perdelapan final akan mempertemukan:
A. Pemenang 1 vs pemenang 2
B. Pemenang 3 vs pemenang 4
C. Pemenang 5 vs pemenang 6
D. Pemenang 7 vs pemenang 8
Pada babak semi final:
Pemenang A vs pemenang B
Pemenang C vs pemenang D
penulis: dudin