Uncategorized

Matriks Power Zone Membangkitkan Kekuatan Diri dalam Mengatasi Berbagai Masalah

MataPublik.co, PALEMBANG ─ Bagi seorang pendidik tak hanya menempuh pendidikan dibangku kuliah tapi harus ditambah dengan pelatihan praktis sesuai tuntutan kerja. Menjawab tantangan itu Bisnis and Science Center (BSC) Universitas PGRI Palembang mengadakan pelatihan matriks power zone sekaligus pengabdian kepada masyarakat dosen Universitas PGRI Palembang.

Pelatihan ini dilaksanakan di Aula H. Aidil Fitrisyah lantai 5 gedung BSC Universitas PGRI Palembang. Sabtu (16/3/19).

Peserta dalam pelatihan tersebut diikuti oleh guru SD, SMP, SMA sederajat, mahasiswa, dan dosen yang diperkirakan mencapai 400 orang dengan menghadirkan pemateri M.Afif, ST, CHA., Arizona, M.Pd, Hengki Kumbara, M.Kes., M.Pd., dan Asriansyah, M.Pd.

Dalam acara tersebut dibuka langsung oleh Rektor Universitas PGRI Palembang, Dr. H. Bukman Lian, MM, MSI dan turut hadir Ketua YPLP PT PGRI Sumatera Selatan yang diwakili oleh Drs. Surmana, MM, Wakil Rektor 1 Dr. Helmi Haris, MS, Wakil Rektor 3, Drs. Sukardi, M.Pd., Kepala UPT, dekan di lingkungan Universitas PGRI Palembang.

Lihat Juga  2019, APBD Palembang Ditargetkan Naik Rp 500 Miliar

Prof. Dr. Hj. Ratu Wardarita, M.Pd. selaku kepala Business and Science Center yang sekaligus ketua pelaksana mengungkapkan bahwa pelatihan matriks power zone ini bertujuan untuk membangkitkan kekuatan pada diri guru dan calon guru dalam mengatasi berbagai permasalahan yang dihadapi di kelas.

“Kegiatan pelatihan ini selain matriks power zone, ada kegiatan PKM dosen Universitas PGRI Palembang dengan materi tentang hipnoterapi, permainan tradisional, dan teknik massage. Dalam kegiatan ini pula kami mengundang pembina Pramuka, guru olahraga, guru BK. Semoga hasil pelatihan ini dapat dimanfaatkan oleh guru dan calon guru untuk menghadapi peserta didik agar lebih bijak sehingga dapat membentuk karakter positif bagi peserta didik”, ungkapnya.

Lihat Juga  Di Usia 57 Tahun, Gubernur Sumsel Lahir dari SMAN 3 Palembang
Bukman Lian, M.M,MSi. mengatakan bahwa pelatihan ini dapat dimanfaatkan oleh guru dalam mengendalikan diri sebagai kontrol emosi karena Guru yang bersentuhan langsung dengan para peserta didik memiliki tanggung jawab dalam membentuk karakter positif peserta didik.

Drs Surmana, MM. mewakili Ketua YPLP PT PGRI mengungkapkan bahwa pelatihan matrix power zone ini sangat bermanfaat bagi guru dan calon guru untuk mengontrol diri sendiri dalam kehidupan sehari-hari. “Saya berpesan kepada peserta bahwa ikuti kegiatan pelatihan ini dengan seksama, rasakan manfaat yang luar biasa yang dapat kita manfaatkan saat mengajar di kelas”, sebutnya.

Wakil Dekan 1 FKIP, Patricia H.M. Lubis, Ph.D. menanggapi kegiatan pelatihan ini sangat positif apalagi keterlibatan dosen FKIP sebagai pemateri dapat menambah wawasan peserta yang tidak hanya pada materi matrix power zone saja, melainkan ada materi hipnoterapi, teknis massage, dan permainan tradisional yang tentunya sangat bermanfaat. (iuy)

 

Sumber : FKIP UPGRI/Ht

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker