Mawardi Yahya Hadiri Harganas 2019 Di Kalimantan Selatan

MataPublik.co, BANJARMASIN – Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Mawardi Yahya didampingi Wakil Ketua TP PKK Prov Sumsel, Hj. Fauziah Mawardi Yahya hadiri acara Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Selatan Sabtu (6/7/2019)
Mawardi Yahya sebutkan memastikan akan menempatkan peringatan Harganas sebagai agenda kegiatan tahunan yang harus dilaksanakan di wilayah Sumsel, karena merupakan momen yang pas untuk memberikan edukasi dan pembinaan.
.“Peran keluarga sangat penting dalam membangun sebuah daerah atau negara. Oleh sebab itu perlu dukungan dan andil dari Pemprov Sumsel khususnya Dinas terkait seperti dari PMD, BKKBN untuk berperan dalam mengarahkan ada pembinaan keluarga” ujarnya.
.Pada kesempatan tersebut, Wakil Ketua TP PKK Prov Sumsel Hj. Fauziah Mawardi Yahya mengutarakan bahwa dalam membangun keluarga diawali dengan pola hidup sehat yang harus diterapkan agar dapat melahirkan anak-anak yang cerdas, sehat tentunya berguna bagi bangsa dan negara.
Agenda tahunan ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia, Puan Maharani mewakili Presiden RI Joko Widodo sekaligus membuka acara tahunan Puncak Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI di Banjarbaru Kalimantan Selatan
Dalam sambutannya, Puan Maharani menjelaskan Harganas menjadi peringatan tahunan untuk bisa merekatkan hubungan kekeluargaan dan gotong royong bagi keluarga Indonesia.
Peringatan ini penting tapi jangan hanya menjadi seremonial, harus direalisasikan konkrit di dalam keluarga Indonesia. Ini merupakan harganas yang cukup meriah dan banyak tamu dari seluruh indfonesia. “Apresiasi saya ucapkan ke gubernur yang sudah menggelar acara yang cukup meriah,” kata Puan.
Disebutnya, tahun depan Harganas akan akan dilaksanakan di Padang, Sumbar.
Dijelaskan Puan, Harganas yang diperingati tiap tahun bertujuan memberikan motivasi ke masyarakat bahwa keluarga merupakan fondasi penting membangun keluarga sejahtera. Puan Maharani tidak datang sendiri dia hadir bersama rombongan termasuk Menteri Kesehatan RI, Nila Moeloek.
Penginisiasi acara Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo dan Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor dan ketua Tim Penggerak PKK Prov Kalsel, Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor menyambut hangat rombongan VIP tersebut dan menuju ke tenda utama. (imn)