OLAHRAGA

Mohamed Salah Yakin Mesir Bakal Ukir Sejarah di Piala Dunia

Ini adalah pertama kalinya Mesir lolos Piala Dunia dalam 28 tahun

MataPublik.co, RUSIA – Mohamed Salah menyatakan bahwa Timnas Mesir ingin membuat sejarah di Piala Dunia 2018 ini. Menurutnya, Mesir tidak boleh puas hanya dengan lolos di putaran final saja, namun harus bisa meraih sesuatu yang berbeda.

Pada gelaran Piala Dunia tahun ini, adalah yang pertama kalinya Mesir lolos ke babak putaran final selama 28 tahun terakhir. Hal tersebut menjadi aneh karena The Pharaohs adalah tim yang mendominasi di benua Afrika: tujuh kali menjadi juara Piala Afrika.

Lihat Juga  Tampil Apik, Marquez Raih Hasil Terbaik MotoGP Ceko

Mesir kemudian memastikan berangkat ke Rusia berkat Mohamed Salah yang menjadi pahlawan di laga terakhir babak kualifikasi. Pemain Liverpool tersebut tak ingin timnya hanya puas sampai di sini, namun ditegaskan harus mengukir prestasi sebaik mungkin.

“Ini adalah yang pertama kalinya kami lolos dalam 28 tahun. Ini tidak wajar karena kami menjuarai Piala Afrika tujuh kali, dan kami adalah juara di tahun 2006,2008 dan 2010,” ucap Salah seperti dikutip Goal Internasional.

“Menjuarai Piala Afrika sudah biasa, tapi kami tidak lolos ke Piala Dunia,” ujarnya.

Lihat Juga  Spanyol Susah Payah Tundukkan Iran Lewat Skor Tipis 1-0

Tekanannya adalah untuk lolos ke Piala Dunia. Sekarang seseorang bisa berkata, ‘Oke, kita sudah lolos’. Tapi bagi saya tidak seperti itu, kami ingin membuat sejarah, meraih sesuatu yang berbeda,” paparnya. (goal/shd)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker