SUMSEL

Pemkab Muba Gerak Cepat Bantu Korban Kebakaran di Kelurahan Kayu Ara Sekayu

SEKAYU- Sebuah rumah warga di Kelurahan Kayuara Kecamatan Sekayu mengalami kebakaran, Jum’at (11/8/2023) sekitar pukul 21:45 WIB.

Plt Camat Sekayu Edi Haryanto SH MSi mengatakan, kebakaran yang terjadi telah menghanguskan rumah milik Syaiful Anwar bin umar (65) tersebut, diduga akibat masalah dari kabel tiang listrik ke rumah korban.

“Alhamdulillah api berhasil dipadamkan oleh Petugas Pemadam Kebakaran, Satuan Polisi Pamong Praja kita dan dibantu warga sekitar dan tim lainnya,” ungkapnya.

Lihat Juga  Enam Rumah Sakit di Palembang Siagkan 60 Ruang Isolasi Pasien Covid-19

Lanjutnya, tidak ada korban jiwa atas kejadian itu namun api berhasil mengabiskan rumah beserta isinya. “Kita bersyukur tidak ada korban jiwa dalam musibah ini namun, diperkirakan kerugian korban mencapai ratusan juta,” dan tim pemkab musi banyusin melalui dinas sosial telah memberikan bantuan berupa Bantuan 4 paket sembako baik matras makanan siap saji dan selimut untuk 2 KK korban dan 2 KK terdampak

Sementara itu, Pj Bupati Muba H Apriyadi Mahmud turut berbelasungkawa atas musibah yang dialami Warga kelurahan Kayuara tersebut.

Lihat Juga  15.000 Santri Akan Hadir pada Acara Puncak Peringatan HSN

“Kita turut berbela sungkawa atas musibah yang dialami ini, semoga dalam menghadapi ujian ini korban diberikan kekuatan kesabaran juga kesehatan,” ucap Apriyadi.

Ia juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap ancaman bencana kebakaran yang kapan saja bisa terjadi.

“Kita harus tetap waspada jangan sampai kejadian seperti ini kembali terjadi,” tandasnya. (mnn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker