PALEMBANG

Pemkot Akan Bangun Enam Lokal di SD Negeri 12

MataPublik.co, PALEMBANG – Pemerintah Kota Palembang akan membangun enam lokal Sekolah Dasar (SD) Negeri 12 Palembang tahun ini. Wakil Wali Kota Palembang, Fitrianti Agustinda, mengatakan, ia mendapat laporan dari masyarakat dan juga dari Dinas Pendidikan Palembang bahwa sejumlah ruang kelas di SD Negeri 12 sudah tidak layak untuk proses belajar mengajar. Terlebih saat musim hujan seperti sekarang. “Kita ingin proses belajar mengajar tidak terhambat. Jadi, tahun ini kita akan bangun enam lokal,” ujar Fitrianti, saat meninjau sekolah itu, Senin (20/1).

Lihat Juga  Komisi DPRD Kota Palembang Setujui RAPBD 2021

Wawako Fitrianti juga menginstruksikan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Palembang memperbaiki jika ada saluran air yang mampet di lingkungan SD Negeri 12. “Segera dinormalisasikan jika ada persoalan di drainasenya,” ujar Fitrianti.

Di tempat yang sama, Fitrianti menyampaikan bahwa anggaran Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) dan Bosnas adalah hak sekolah. Jangan sampai anggaran tersebut dikurangi (dipotong, red), karena bantuan dana itu adalah periuk nasi sekolah untuk memenuhi kebutuhan sekolah.

Lihat Juga  Efektif Turunkan Kasus Covid-19, Lanjutkan Penyekatan

“Karena sudah ada kajiannya, dalam arti bahwa tidak boleh ada pemotongan dana Bosda dan Bosnas di setiap sekolah. Harapan saya, di tahun 2020 ini Bosda dan Bosnas bisa betul-betul dialokasikan dengan baik. Sehingga sekolah bisa melakukan Proses Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) dengan baik,” ujar Fitrianti. (imn)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker