Uncategorized

Setiap Tahun, SIT Al Furqon Palembang Selalu Ada Penambahan Kuota Siswa Baru

Tahun Ajaran Baru, Kelas Baru, dengan Semangat Baru

MataPublik.co, PALEMBANG– Dengan semangat yang baru terlihat jelas keceriaan dan kegembiraan di wajah siswa SD IT Al Furqon Palembang, Senin (16/07/2018).

Tingginya minat dan antusiasme orang tua siswa terlihat dari setiap tahunnya SIT Al Furqon Palembang selalu ada penambahan kuota penerimaan siswa baru.

Kepala SD IT Al Furqon Palembang Ustadz Zakiudin, S. PD.I menyampaikan Tahun Pelajaran 2018/2019 SIT Al Furqon mengalami penambahan siswa yang signifikan.

“Tahun kemarin kita SD IT Al Furqon hanya menerima 112 siswa (4 kelas), sedangkan untuk tahun ini kita mengalami peningkatan menjadi 140 siswa (5 kelas),”ucapnya.

Lihat Juga  PN Palembang Jatuhkan Hukuman Mati Bandar Narkoba

Selain itu, Ustadz Zaki juga memberikan apresiasi kepada orang tua/wali siswa SD IT Al Furqon Palembang yang ikut mengantarkan anaknya ke sekolah.

“Mengantarkan anak ke sekolah, tentunya hal yang positif dan harus kita biasakan. Karena nantinya akan dapat terjalin sinergi yang baik antara orang tua dengan guru, sehingga diharapkan akan terjalin komunikasi yang baik,”tegasnya.

Lihat Juga  TeleCGT Alat Mini Deteksi Kehamilan Ukurannya Lebih Kecil dan Ringan

Sementara itu, Yuni salah satu orang tua siswa menuturkan alasannya mengantarkan anaknya ke sekolah.

“Anak saya kan baru kelas satu, pertama kali masuk SD. Jadi, sebagai orang tua saya tidak mau kehilangan momentum untuk menyaksikan dan mendampinginya masuk sekolah. Sehingga dengan kehadiran saya ini semoga dapat menambah motivasi dan semangat bagi anak untuk bersekolah,”tandasnya. (din)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker