NASIONAL

Gelar USMB, Unsri Buka Kesempatan Bagi Lulusan SMA

Kuotanya hanya tersisa 30 persen saja ujian gelar Selasa (10/07/2018)

MataPublik.co, PALEMBANG- Bagi lulusan SMA bersiap untuk mengikuti masuk PTN lewat jalur terakhir. Kuotanya hanya tersisa 30 persen saja yang akan diperebutkan dalam Ujian Saringan Masuk Bersama (USBM) yang bakal digelar  Selasa (10/7/2018).

Humas USMB Unsri, Prof Dr Zulkifli Dahlan MSi DEA, mengatakan, USMB yang bakal digelar besok akan diikuti oleh 6720 peserta, baik yang tak lulus SNMPTN, SBMPTM maupun yang baru mau mendaftar. “Jadi USMB tahun ini diikuti 6720 peserta. Dan kuota kita 30 persen dari 6.000 an. Artinya kompetisi cukup selektif,” ujar Zulkifli.

Lihat Juga  Ratusan Santri se-Nusantara Akan Mengikuti Perkemahan Pramuka Santri

Lanjutnya, bagi yang mengikuti jalur USMB besok dan lulus maka peserta tak lagi mengikuti verifikasi Uang Kuliah Tunggal (UKT). Sehingga langsung registrasi pada 26-27 Juli 2018 nanti.

“Jadi tidak seperti SBMPTN, ada wawancara UKT. Kalau USMB sudah ditentukan sebelumnya. Dan besaran tergantung fakultas masing-masing,” jelasnya.

Zulkifli mengingatkan bahwa USMB yang diikuti 7 Perguruan Tinggi dan 18 lokasi ujian ini agar diperhatikan oleh peserta dengan baik. Terkhusus mengenai jadwal ujian dengan membawa kelengkapan ATK yang lengkap.

“Jadi selalu kami ingatkan lebih baik datang lebih awal untuk menghindari titik kemacetan. Kita tidak tahu kendala macet nanti,” imbaunya.

Lihat Juga  Pejabat Waskita Dicopot, Menteri PUPR Merekomendasi

Menurutnya, sama halnya seperti tahun lalu bahwa minat fakultas tahun ini masih seperti tahun lalu yakni fakultas kedokteran dan diikuti fakultas teknik dan lainnya.

Bedanya lewat jalur ini ada tujuh perguruan tinggi yang memiliki kesempatan menjaring mahasiswa baru lewat jalur ini. “Selain Unsri kita kerjasama dengan Universitas PGRI Palembang, STMIK MDP, Universitas Tridinanti, Universitas Muhammadiyah, Stisipol Candradimuka,” ungkapnya.

Sebelumnya sudah ada pelaksanaan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). (srp)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker