PALEMBANG

Stok Vaksin dan Obat Covid-19 di Palembang Aman

PALEMBANG – Pemerintah Kota Palembang terus berupaya mempercepat vaksinasi bagi warganya. Antara lain dengan memastikan ketersediaan vaksin agar masyarakat Palembang mudah mendapatkannya.

Plt Kabid Kesmas, yang juga Kasi Kesga & Gizi Dinkes Kota Palembang, dr. Mirza Susanty SpKKLP, mengatakan, stok vaksin di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan ini tidak ada masalah.

“Alhamdulilah stok aman. Vaksin dosis I dan II ada di gudang dan juga tersebar di sentra-sentra pelayanan vaksinasi, seperti di rumah sakit dan puskesmas,” ujar Mirza, Selasa (23/11/2021).

Dia merinci, untuk jenis vaksin Moderna ada 12.390 dosis atau 885 vial dan jenis Sinovac sebanyak 22.610 dosis atau 11.305 vial. “Ada juga Coronavac yakni 3.200 dosis atau 320 vial. Kemudian Pfizer yakni 18.804 dosis atau 3.134 vial serta Astra Zeneca yakni 35.100 dosis atau 3.510 vial,” kata Mirza.

Lihat Juga  Ingin Kencan dengan PSK, Oknum Guru Tertipu Rp6,4 Juta

Untuk di PKM atau Pusat Kesehatan Masyarakat yakni terdapat Coronavac Mdv yakni 10.770 dosis atau 1.077 vial, Moderna 392 dosis atau 28 vial, Sinovac yakni 3.762 dosis atau 7.524 vial, Astra Zeneca yakni 20.750 dosis atau 2.075 vial dan Pfizer yakni 27.468 dosis atau 4.578 vial.

“Di RSMH ada Sinovac 1.252 dosis atau 626 vial dan KKP sebanyak 5.156 dosis atau 2.578 vial,” ujar Mirza.

Lihat Juga  YMDD dan MAPS Grup Bagi THR Anak Yatim dan Dhuafa

Ia melanjutkan, stok obat Covid-19 masih aman, meliputi Levofloxacin 1.697 tablet, Azitromisin 1.345 kapsul, Remdesivir Inj 150 vial, Favipiravir 1.331 tablet dan Oseltamivir 1.125 tablet. “Untuk semua stok obat, masih aman dan tidak ada yang kedaluwarsa atau mendekati kedaluwarsa, a termasuk vaksin,” Mirza menyebutkan.

Dia menegaskan, Pemkot Palembang terus mengejar percepatan vaksinasi. “Hingga 15 November 2021 yakni sebesar 71,37 persen. Kita terus kejar, kerja sama juga dengan berbagai pihak,” ujarnya. (dnn)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker