Uncategorized

Suara Dentuman Keras Mengiringi Aktivitas Anak Krakatau

MataPublik.co, JAKARTA –  Gunung Anak Krakatau kembali menunjukkan aktivitas vulkanis pada Kamis (27/12) petang. Aktivitas gunung tersebut terjadi beberapa jam setelah status ancaman naik ke level III (siaga).

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com dari Pos Pengamatan Gunung Anak Krakatau, Cinangka, Serang, gunung yang berada di Selat Sunda itu mulai tampak bergeliat kembali secara kasat mata sejak pukul 16.30 WIB.

Lihat Juga  Cinta Laura Main Film Horor Berjudul Mati Anak

Terlihat kilatan petir beberapa kali menyambar Anak Krakatau dan Pulau Rakata yang berada di dekatnya. Awan hujan juga memayungi Gunung Anak Krakatau. Kepulan abu membumbung tinggi. Bahkan abu berbentuk gumpalan itu menutupi Anak Krakatau.

Suara dentuman keras mengiringi aktivitas Anak Krakatau. Setidaknya suara itu terdengar hampir sekitar lima menit sekali.

Meski jarak dari Pos Pengamatan dan Anak Krakatau sekitar 42 kilometer, namun aktivitas gunung tersebut terlihat jelas. Bahkan CNNIndonesia.com tidak memerlukan teropong yang tersedia guna melihat aktivitas tersebut.

Lihat Juga  Tabligh Akbar Cara Terbaik Memperingati HUT Kemerdekaan RI

Berdasarkan prediksi Badan Metereologi, Klomatologi, dan Geofisika (BMKG) pada pagi tadi angin di sekitar Anak Krakatau mengarah ke Barat dan Barat Daya atau Samudera Hindia. Namun, ada kemungkinan kepulan asap dan abu akan berbalik arah mengarah ke Cilegon, Banten. (iuy)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker