Uncategorized

Tingkatkan Silaturahmi Melalui Buka Puasa Bersama

Acara ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan kebersamaan antar seluruh keluarga besar SIT Al Furqon Palembang

MataPublik.co, PALEMBANG- Ibadah puasa dalam bulan Ramadan bukan hanya menahan lapar dan dahaga. Tapi bagi umat muslim lebih dari itu, dapat meningkatkan silaturahmi antar sesama. Apalagi selama ini, puasa identik dengan kata-kata silaturahmi, berbagi, dan kebersamaan. Puasa identik juga dengan kegiatan Buka Bersama.

Bersamaan itu,  Selasa, 5 Juni 2018, Keluarga besar Yayasan Pendidikan Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Furqon Palembang pimpinan Hj Desmawati, SE, M.Si dan Direktur SIT Al Furqon Palembang Drs. H. Emil Rosmali, MH.MM mengadakan buka puasa bersama.

Lihat Juga  Kenalkan Songket Palembang hingga ke Amerika Selatan

Hadir pula, Pemimpin Redaksi Media Islam As SAJIDIN, Drs. H. Bangun Lubis, M.Si beserta seluruh perusahaan media dibawah As Sajidin group. Acara ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan kebersamaan antar seluruh keluarga besar SIT Al Furqon Palembang.

Dalam kesempatan ini, Emil Rosmali berpesan bahwa, Bulan Suci Ramadhan merupakan momen yang tepat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Namun, tidak hanya di Bulan Ramadhan saja, melainkan di sepanjang hidup kita, harus selalu mendekatkan diri kepada yang kuasa.

Lihat Juga  Wali Kota Palembang Setujui Penyesuaian 179 PNS K2

Bulan Ramadhan memang merupakan momen yang tepat untuk meningkatkan tali silaturahmi, tidak hanya bagi umat muslim. Namun juga bagi seluruh umat manusia, sehingga di bulan yang penuh berkah ini, kita dapat meraih kebahagiaan dan ketenangan jiwa di dalam hidup. (and)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker