PALEMBANG

Target 90 Ribu UMKM Dapat Bantuan Modal Masih Jauh dari Target

PALEMBANG – Pemerintah Kota Palembang terus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui penguatan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Sejak awal tahun 2025, Walikota Palembang Ratu Dewa mengatakan sudah gencar melaksanakan program pinjaman modal sebesar hingga Rp5 juta bagi pelaku UMKM.
Namun, di balik upaya tersebut, sejumlah pelaku UMKM mengaku masih menghadapi kendala dalam mengakses bantuan pinjaman tersebut. Sebagian besar terkendala karena sudah memiliki pinjaman aktif di bank lain, sehingga tidak memenuhi syarat untuk mendapatkan tambahan modal melalui Bank Palembang.
“Saat ini ada sekitar 93.700 UMKM di Kota Palembang. Kita ingin mereka semua bisa berkembang, karena kebangkitan ekonomi Palembang ditopang oleh UMKM. Tapi memang kendalanya, banyak yang sudah punya cicilan di bank lain,” ujar Ratu Dewa.
Meski demikian, Pemerintah Kota Palembang tetap menargetkan agar penyaluran bantuan pinjaman ini terus dikebut. Ratu Dewa menegaskan, program ini merupakan salah satu prioritas utama Pemkot dalam mendukung kemandirian ekonomi masyarakat.
Program pinjaman modal Rp5 juta ini juga dinilai sangat membantu pelaku UMKM, karena dilengkapi dengan subsidi bunga sebesar 10 persen yang sepenuhnya ditanggung oleh Pemkot Palembang. Sementara, pelaku usaha hanya menanggung 2 persen bunga dari total pinjaman.
“Bahkan, bagi UMKM yang disiplin membayar cicilan tepat waktu, kita berikan fasilitas khusus berupa bunga 0 persen. Ini bentuk apresiasi pemerintah bagi mereka yang berkomitmen menjaga keuangan usahanya,” tambah Ratu Dewa.
Melalui kebijakan tersebut, Pemkot Palembang berharap semakin banyak pelaku UMKM dapat bangkit, memperluas usaha, serta menciptakan lapangan kerja baru di tengah perlambatan ekonomi. “Kalau UMKM kuat, maka ekonomi kota juga kuat. Itu semangat kita,” tegas Ratu Dewa. (mnn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button